Semarak Jalan Sehat Warga Pontianak Tenggara, Gerindra Kalbar Bagikan Hadiah

  • Bagikan
Partai Gerindra Kalbar menyemarakan jalan sehat warga Pontianak Tenggara. Foto : Istimewa

Baca Juga: Kasus Korupsi Basarnas, Firli Bahuri Jadi Sorotan Masyarakat Luas

Wali Kota Pontianak ini juga memberikan dua unit sepeda kepada dua warga yang bernama Della Berlia dan Artida yang telah berhasil menjawab pertanyaannya.

Ratusan peserta jalan sehat yang dilepas oleh Ketua DPD Gerindra Kalbar, Yuliansyah yang didampingi Werry Syahrial tampak antusias dan penuh semangat saat mengikuti kegiatan tersebut.

Usai mengikuti jalan sehat, warga terlihat berkumpul di lapangan untuk sesi cabut nomor undi peserta yang akan mendapatkan hadiah menarik yang telah disiapkan oleh pihak panitia.

Werry Syahrial diberikan kesempatan untuk mengambil secara acak nomor peserta jalan sehat. Setiap nomor peserta yang diambil akan mendapatkan hadiah menarik dari bapak Werry Syahrial.

Baca Juga : Kasus Korupsi Basarnas, Firli Bahuri Jadi Sorotan Masyarakat Luas

Usai menyerahkan hadiah, Werry Syahrial mengaku sangat bangga dengan warga yang terlihat antusias mengikuti kegiatan jalan sehat.

“Banyak hal yang diambil dalam kegiatan ini yaitu tubuh tetap sehat, dan yang terpenting adalah tetap menjaga rasa persatuan dan kesatuan,” terangnya.

CEO Harian Berkat Network ini mengimbau agar masyarakat selalu kompak untuk mendukung visi dan misi pemerintahan Kota Pontianak.***

  • Bagikan